siapa yang tidak kenal dengan suku batak tapanuli...... pasti semua tau kan !!!!!
suatu ketika si bapak ini, katakan sajalah bernama tole dan bermarga anu, datang berkunjung ke medan. katanya tempat tinggal anaknya di jalan binjai, saya juga ngak tau tempat tinggal anaknya itu entah di kilomerter berapa. peristiwa ini ketika itu belum ada carfure, dulu tempat itu bernama taman ria dan sekolah kami bernama IKIP ( institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan ) saya tamat dari sekolah itu dan di wisuda disitu. dan terminal amplas juga belum ada, terminal besar dulu berada di jalan sambu. jadi sambu itu dulu pusat terminal angkutan kota. tidak seperti sekarang sudah dari berbagai arah seperti di jakarta, dengan pakai trayek atau line dengan berbagai nomor angkutan.
Kemudian si bapak itu, menumpang angkot dari sambu menuju jalan binjai, pada saat itu sewa angkot tersebut hanya tiga orang termasuk si bapak itu. tiba di depan taman ria, si sopir berkata : "ada ria ?" lalu seorang dari penumpang itu berkata : "ada pak sopir katanya" lalu angkot tersebut berhenti dan penumpang tadi turun dengan segera dari dalam angkot. mendengar kejadian itu, pikir si bapak ini : o....! rupanya penumpang yang turun tadi bernama si ria. kemudian tidak berapa jauh berteriak lagi sopir dan berkata : "barat ada ?" lalu dijawab penumpang yang lain : ada pak sopir, lalu turun penumpang yang satu lagi. mendengar teriakan sopir itu, si bapak ini berkata lagi dalam hatinya : o....! pasti yang turun ini bermarga hutabarat, atau pak hutabarat". setelah turun penumpang tersebut angkot tersebut terus berjalan hingga mendekati kota binjai, lalu si bapak ini berpikir : kenapa aku tidak dipanggil sopir ini sementara yang dua orang tadi di panggil untuk turun, kenapa saya tidak ?
Dengan marah si bapak tersebut menegur si sopir : hai sopir kenapa saya tidak dipanggil untuk turun, yang dua orang tadi kau panggil untuk turun, kenapa saya tidak ?!!! lalu sopir bertanya dengan herannya : nama bapak siapa ? jawab orang tua itu : sihombing ! kata sopir : Ohhhh! bapak siekambing sudah lewat. bah.... jadi kenapa kau diam aja dari tadi kata si bapak. sory pak hombing ini hanya jenaka.
Cerita : lucu apa lucu
Posted by belajar on Minggu, Februari 06, 2011
1 komentar:
paman ceritanya kurang lucu.
Posting Komentar